Blognya Seorang Pelajar || Penyedia Berbagai Jenis Cerpen

Kamu Semangatku

Pagi yang cerah ini, aku sangat bersemangat sekali untuk pergi ke sekolah, karena hari ini adalah hari dimana aku memasuki kelas baruku yaitu, kelas XI-Bahasa. Kelas yang sangat aku dambakan dari kelas X.
Aku mulai memasuki kelas dan menata sepatu ku di rak yang telah disediakan.
Aku pun duduk di di bangku no 3 deret ke 2 dari pintu masuk. Tiba-tiba pandangan ku mulai tertuju pada seorang yang duduk di bangku pojok kanan dan pojok kiri depan. Aku pun hanya terdiam dan mengalih kan pandangan ku, karena aku belum terlalu kenal dekat dengan nya.
Hari berjalan demi hari, aku pun mulai akrab dengan teman se kelas ku.
Kelas yang hanya berisikan 30 siswa, yaitu kelas XI-Bahasa.
Dan saat ini adalah hari jum’at. Sekolah ku mulai mengadakan kegiatan jum’at bersih atau lebih di kenal dengan hari kerja bakti. Aku mulai menyapu lantai, setelah itu aku membantu teman-teman yang lain untuk membuat lubang resapan air (biopori).
“heh.. mala, kamu mau kemana? “Tanya dika”
“eh.. dika. Ini, mau bantu temen yang lain membuat biopori. “jawab ku”
“oh iya.. semangat ya untuk hari ini. “tambah dika”
“iya, eh… kamu enggak bantu? “Tanya ku”
“iya, nanti aku nyusul. “kata dika”
“oke. “jawab ku singkat”
Aku mulai menuju ke taman pos jaga yang ada di sekolah ku dan mulai membuat biopori.
Setelah semua kegiatan selesai, aku kembali ke kelas dan mulai belajar bahasa jepang, karena pada jam ke 3-4 nanti ulangan.
“hei.. tumben belajar, emang nanti ada ulangan ya? “Tanya dika”
“iya. “jawab ku singkat”
“semangat ya, untuk ulangan nya. “kata dika”
“oke. “Jawab ku singkat”
Tak lama kemudian, ujian semester 1 pun telah tiba, aku mulai semangat belajar.
“Ujian semester 1 jangan di buat grogi. Di buat enjoy aja. Semangat dong… mana semangat nya? “kata dika”
“Ya ya, aku semangat. “Jawab ku dengan nada sedikit kesal”
Setelah ujian usai, tak lama kemudian, hari penerimaan raport pun tiba.
saat aku menerima raport dan mulai membukan nya, ternyata…
aku enggak dapat peringkat 1-10.
Dengan perasaan sedikit kesal, aku menutup raport ku dan bergegas ke luar kelas.
“ada apa dengan ekspresi wajah seperti itu? “Tanya adit”
“aku enggak dapat peringkat 1-10. “Jawab ku dengan suara lirih”
“Hanya karena itu kamu murung? Belajar memang harus ada proses. Pada awal nya memang gagal, tetapi lama kelamaan kamu pasti bisa. “celetuk adit”
“ya. “jawab ku dengan suara lirih”
“Sambil menepuk bahu kiri”. Semangat dong… untuk belajar yang lebih giat. “ucap dika”
“Ya. “terimakasih atas ucapan semangat nya. “jawab ku dengan suara lirih”
Saat itu juga, aku mulai berpikir, dika dan adit.
mereka yang duduk di bangku pojok kanan dan pojok kiri depan.
mereka berdua adalah semangat ku.
terimakasih atas kalian berdua dan terimakasih atas ucapan semangat yang kalian berikan kepada ku selama di kelas XI ini…


Cerpen Karangan : Kris Monika
Labels: Cerpen Cinta

Thanks for reading Kamu Semangatku. Please share...!

Back To Top